Keelokan Debur Ombak Pantai Glagah, Kulon Progo

Pantai Glagah Indah, Pemilik Spot Sunset Yang Cantik di Kulon Progo

Kulon Progo menjadi salah satu kabupaten yang memiliki eksotisme pemandangan alam di Yogyakarta. Salah satu primadona wisata alam di Kulon Progo adalah Pantai Glagah. Pantai Glagah terletak di Desa Glagah, Kecamatan Temon, Kulon Progo, Yogyakarta. Pantai Glagah merupakan salah satu pantai yang memiliki ombak cukup ganas di Yogyakarta. Meskipun begitu, tetap aman dan asik untuk dikunjungi karena terdapat berbagai aktivitas mengasikkan yang bisa dilakukan di sana.

Pantai Glagah menjadi salah satu primadona pantai di Kulon Progo, bahkan mungkin juga di Yogyakarta dikarenakan ada ciri khas yang melekat pada pantai ini. Yaitu adanya tetrapod buatan yang berfungsi sebagai pemecah ombak yang besar. Sehingga, deburan ombak di pantai ini bisa menjadi salah satu eksotisme yang bisa dinikmati para pengunjung. Di antara tetrapod inipun dibangun jalan beraspal menuju dermaga. Duh, suasananya kayak pantai di film-film. Di tetrapod ini, biasanya para pengunjung bisa menikmati keindahan Pantai Glagah dengan memancing ikan. Hal yang belum tentu bisa dilakukan di pantai lainnya.

Selain itu, di sini juga terdapat laguna yang indah. Laguna yang terbentuk secara alami dan karena dalamnya cekungan yang terisi air, menjadi seperti telaga yang luas. Laguna di sini dimanfaatkan sebagai tempat bermain berbagai wahana air. Sehingga, jika Anda bersama keluarga tidak bisa merasakan permainan air laut di Pantai Glaga secara langsung, Anda bisa merasakan serunya berbagai wahana air di sana. Di laguna inipun menjadi tempat favorit lainnya untuk memancing selain di tetrapod. Kemudian, Anda juga bisa mengajak teman ataupun keluarga untuk berjalan di kebun buah naga di sekitar Pantai Glagah. Di Agrowisata Kusumo Wanadri ini Anda bisa melihat perkebunan buah naga dan proses penanaman buah naga atau segala hal berkaitan dengannya. Bisa pula membawa pulang buah naga segar dengan harga terjangkau dari sana.

Keelokan Debur Ombak Pantai Glagah, Kulon Progo

Keelokan Debur Ombak Pantai Glagah, Kulon Progo. Sumber: IG @evik.fahmawati

Belum puas dengan acara jalan-jalan di Pantai Glagah? Tenang, di sini masih terdapat wahana yang bisa dinikmati selama berlibur. Bisa dengan menikmati wisata outbond di tempat ini. Di sana terdapat flying fox, kano, voli pantai, dan lain sebagainya. Intinya, banyak hal seru dilakukan di sana. Belum lagi, kalau Anda berniat menyewa ATV atau motorcross untuk mengelilingi Pantai Glagah yang cukup luas. Si pantai ini pula bisa melihat keindahan sunset di sore hari. Hanya, pastikan saja datang ke pantai ini ketika cuaca sedang cerah, karena kalau mendung dijamin tidak mendapatkannya.

Nama : Pantai Glagah
Alamat: Desa Glagah, Kecamatan Temon, Kulon Progo, Yogyakarta
Gmaps: https://goo.gl/maps/42XggrMQCLk

Pantai Glagah tidak hanya lengkap dengan keindahan yang dimiliki, tapi juga memiliki fasilitas yang lengkap mulai dari tempat parkir, tempat ibadah, warung makan, bahkan untuk menginap pun di sekitar Pantai Glagah ada hotel dengan fasilitas standar yang bisa disewa. Menggiurkan bukan berwisata di pantai ini? Jika Anda tertarik, Anda bisa menjadikan Pantai Glagah masuk dalam list liburan menyenangkan Anda. Dan akan lebih menyenangkan lagi jika Anda datang ke sana menggunakan mobil pribadi atau menggunakan jasa penyewaan mobil seperti kami. Hal tersebut akan menambah kenyamanan berlibur Anda, Andapun bisa bebas untuk melanjutkan perjalanan ke tempat wisata lainnya.

Jika berkunjung ke Pantai Glagah dirasa belum memuaskan untuk melakukan eksplor Yogyakarta, Anda bisa kembali berkunjung ke tempat pariwisata lainnya seperti mengunjungi eksotisme Bukit Kosakora atau kalau Anda pecinta sejarah mungkin bisa mengunjungi Masjid Gedhe Kauman. Sekian ulasan kami, semoga bermanfaat bagi Anda dan dapat Anda bagikan kembali.

Leave a Reply